MODEL PELESTARIAN SUBAK DI BALI KAJIAN DARI ASPEK EKONOMI LINGKUNGAN

Categorie(s):
   pelestarian, konservasi, Subak, manfaat sosial, nilai ekonomi total, pembangunan berkelanjutan
Author(s):
   I Ketut Setia Sapta, Sang Putu Kaler Surata, I Ketut Arnawa, I Made Tamba
Tahun:
   2010
Kode:
 EJR-0140
Item Type:
 Journal
Keyword(s):
pelestarian, konservasi, Subak, manfaat sosial, nilai ekonomi total, pembangunan berkelanjutan
Abstract :
Pada hakikatnya subak merupakan suatu sistem dan himpunan petani sawah yang bertujuan mengatur tata perairan sebaik-baiknya berdasarkan asas gotong royong yang murni, tanpa membedakan asal, kedudukan, dan golongan para anggotanya. Kajian ekonomi lingkungan dengan menggunakan kriteria investasi, yaitu Net Present Value NPV, B/C Ratio diperoleh kesimpulan bahwa pelestarian subak memberikan manfaat sosial (social benefit) RP. 58.093.646/hektar per tahun, Net Present Value (NPV) Rp. 551.886.456, BCR= 20,00 dan Nilai Ekonomi Total (Total Economic Value/TEV) Rp. 58.093.646/hektar per tahun. Berdasarkan simpulan tersebut disarankan agar pemanfaatan subak di Bali dikelola sedemikian rupa sehingga fungsi lingkungan hidup dapat terjaga dan penilaian ekonomi perlu dipergunakan sebagai acuan dan pengelolaanya demi pembangunan berkelanjutan.